Banyaknya Galian Tanah Ilegal,HIMAPUTRA akan Surati DPRD Kabupaten Tangerang 

    Banyaknya Galian Tanah Ilegal,HIMAPUTRA akan Surati DPRD Kabupaten Tangerang 
    Kondisi bekas galian tanah di Pantura Kabupaten Tangerang. Foto: tangkapan layar video kiriman warga

    TANGERANG - Pembina Himpunan Mahasiswa dan Pemuda Tangerang Utara (HIMAPUTRA), Ahmad Satibi Alwi Sidiq menyatakan pemerintah harus turun tangan terkait maraknya galian tanah ilegal di wilayah Pantura Kabupaten Tangerang, dengan melegalkan galian tanah di wilayah tersebut.

    Terkait usulan itu, Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Kholid Ismail telah mempersilahkan elemen masyarakat, salah satunya HIMAPUTRA bersurat ke DPRD Kabupaten Tangerang. Berdasarkan surat itu nanti, dewan akan menggelar rapat dengar pendapat.

    Dalam waktu dekat, HIMAPUTRA pun akan segera menyurati Ketua DPRD Kabupaten Tangerang.

    "Insyaallah, beberapa waktu terdekat, kami segera bersurat ke Ketua DPRD Kabupaten Tangerang (terkait maraknya galian tanah ilegal di Pantura Tangerang), " ucap Ketua Umum HIMAPUTRA Nuradi yang akrab disapa Entong, Kamis (15/8).

    Sementara, seorang Pegiat Lingkungan di Pantura Tangerang Havidz Darmawan menanggapi pernyataan Pembina HIMAPUTRA Ahmad Satibi Alwi Sidiq, yang meminta pemerintah harus turun tangan terkait maraknya galian tanah ilegal di wilayah Pantura Kabupaten Tangerang dan mengusulkan agar galian tanah di Pantura Tangerang dilegalkan oleh pemerintah.

    "Statment Abil (panggilan akrab Pembina HIMAPUTRA) untuk melegalkan galian-galian tanah yang ada, ketimbang ilegal tapi jalan, masih mendingan dilegalkan. Boleh saja seperti itu. Tapi, saya berharap sebelum galian tanah dilegalkan, galian tanah ilegal yang ada, ditertibkan dahulu, " kata Havidz Darmawan.

    Lebih lanjut, kata Havidz Darmawan, kalau memang galian tanah di Pantura Tangerang perlu dilegalkan, hal itu lebih bagus. Pertama, akan ada pendapatan untuk pemerintah. Lalu, masyarakat juga tidak dirugikan ketika ada jalan rusak yang diperbaiki dengan APBD.

    "Tapi, selagi galian tanah ilegal masih beroperasi, harus ditindak tegas, " imbuhnya. (Hadi)

    galian tanah ilegal himaputra dprd kabupaten tangerang
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Polsubsektor Sheraton Polresta Bandara Soetta...

    Artikel Berikutnya

    Sah...! PPBNI Satria Banten DPRT Pasir Gadung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Tiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tangerang Tandatangani Deklarasi Kampanye Damai Pilkada 2024
    FAMTU Unjuk Rasa Di Markas Polresta Tangerang Desak Said Didu Ditetapkan Tersangka, Begini Kata Polisi
    Kapolres Metro Jakarta Utara Pimpin Upacara Hari Pahlawan dan Pemberian Penghargaan untuk Personel Berprestasi
    Pembakaran Sampah dan Peleburan Almunium di Kelurahan Bunder Sudah Bertahun-Tahun, LBH Ampel: Aneh Tapi nyata Tidak Ada Tindakan
    Satresnarkoba Polres Metro Tangerang Kota Sita Ribuan Butir Obat Terlarang Siap Dijual Secara Langsung dan Daring
    FAMTU Unjuk Rasa Di Markas Polresta Tangerang Desak Said Didu Ditetapkan Tersangka, Begini Kata Polisi
    Mediasi, Selisih Paham Antara Anggota PMII dan Polresta Tangerang Berakhir Damai
    Sampaikan Pesan Kamtibmas, Aparat Kepolisian Datangi Area Make Up Domestik Terminal 3 Bandara Soetta
    Sabet The Winner OF3 OGP Award 2023 Se Asia Pasific di Estonia, BPHN Kemenhumham Harumkan Indonesia di Mata Dunia
    Terlibat Pelaku Online Scamming dan Operator Judi Online Internasional, 35 WNI di Deportasi Dari Filipina
    Dr.Ir. Moh Rahmansyah, Msi, Silaturahmi Ke Kantor DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Tangerang
    Melalui “Police Go To School” Sat Binmas Polres Tangsel Ajarkan Kesadaran Hukum Kepada Siswa
    Kapolresta Tangerang  Laksanakan Kegiatan Pemusnahan Miras Melalui Sambungan Zoom Meeting Polda Banten
    Warga RT 01/RW 01, Desa Pasir Gadung Gotong Royong Bangun Lapangan Badminton
    Manfaatkan Lingkungan Sekolah, Siswa-Siswi SDN Caringin 2 Tangerang Tanam Pohon Pisang

    Tags